Jagung, buah yang dapat diolah dengan cara direbus, dibakar bahkan diolah menjadi tepung atau sereal jagung, ternyata mengandung banyak manfaat untuk hidup dan kehidupan manusia ….
oleh: Dyah Dhanacawara
Neomisteri – Tanah Nusantara yang demikian subur dan banyak ditumbuhi tanaman, jagung yang merupakan salah satu hasil pertanian dan mudah kita dapatkan dengan harga relatif murah, ternyata, buah yang memiliki rasa manis dengan tekstur lembut sehingga banyak orang menyukainya memiliki khasiat luar biasa.
Dari pelbagai catatan yang dihimpun oleh neomisteri, berikut adalah khasiat jagung untuk kesehatan kita ….
1. Tekanan Darah Tinggi
Bahan: 5-7 tongkol jagung muda, segenggam rambut jagung, 1 gelas air.
Cara membuat: setelah dikupas, rebus dengan menggunakan kuali tanah atau panci kaca/enamel dengan api kecil hingga mendidih, saring dan minum selama 7 hari berturut-turut.
2. Diabetes
Bahan: 2 tongkol jagung muda, 3 gelas air.
Cara membuat: rebus jagung beserta kulitnya dengan menggunakan kuali tanah atau panci kaca/enamel dengan api kecil hingga air tersisa 2 gelas. Setelah dingin, saring dan minum untuk pagi dan sore. Lakukan 2 hari sekali sampai ada perubahan.
3. Batu Ginjal
Bahan: 4 tongkol jagung muda, 1 genggam rambut jagung, 8 lembar daun keji beling segar dan segelas air.
Cara membuat: setelah dicuci bersih, rebus dengan kulitnya menggunakan kuali tanah atau panci kaca/enamel dengan api kecil sampai mendidih. Setelah dingin, saring dan gunakan untuk minum sehari-hari. Lakukan hingga batu ginjalnya keluar bersamaan dengan air seni.
4. Batu empedu
Bahan: 5 tongkol jagung muda, 5 gr daun kumis kucing segar, 1 gelas air.
Cara membuat: cuci bersih semua bahan dan rebus menggunakan kuali tanah atau panci kaca/enamel dengan api kecil sampai mendidih. Saat hangat-hangat kuku saring dan minum ramuan tersebut 3 kali sehari selama 2 minggu.
Selamat mencoba.
———————
Dari berbagai sumber terpilih